PT Puri Sentul Permai Tbk
Kode Emiten
KDTN
Sektor
Energy
Subsektor
Bidang usaha
Bergerak dibidang jasa penyedia akomodasi berupa hotel, jasa penyediaan makan minum berupa restoran
Ringkasan Perusahaan Emiten
Perseroan didirikan dengan nama PT Puri Sentul Permai berdasarkan Akta Pendirian PT. Puri Sentul Permai Nomor 28 tertanggal 08 Juli 2008. Perseroan memiliki kegiatan usaha utama pada bidang jasa akomodasi industri perhotelan dimana Perseroan merupakan pemilik langsung dari usaha hotel dengan nama Kedaton 8 Hotel, Restaurant & Business Lounge yang berlokasi di Kawasan Olympic CBD - Sentul, Kabupaten Bogor. Dalam menjalankan usahanya, Perseroan memiliki visi yaitu “Menjadi pemimpin pasar dan jaringan hotel ekspress dengan okupansi tertinggi di Indonesia melalui ekspansi cepat dan keunggulan layanan”. Untuk mencapai visi Perseroan tersebut, Perseroan memiliki Misi menyediakan dan mengoperasikan layanan perhotelan menggunakan platform teknologi dengan mengutamakan privasi, kemudahan dan kenyamanan pelanggan.
Di dalam memberikan pelayanannya Kedaton 8 Hotel menerapkan standar yang tinggi yang tetap mengacu kepada peraturan pemerintah yang berlaku, hal ini dibuktikan dengan diraihnya sertifikat CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety, Environment) dan Sertifikat Indonesia Care yang dikeluarkan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang bekerja sama dengan PT. Sucofindo didalam pelaksanaan auditnya, Kedaton 8 Hotel Restaurant & Business Lounge tersertifikasi sebagai Hotel Bintang dengan kategori Resiko Menengah Rendah.
Hotel Perseroan mulai beroperasi pada tahun 2011 yang kemudian berganti nama menjadi Kedaton 8 Hotel pada tanggal 25 Mei 2021. Hotel Perseroan memiliki 69 unit kamar dengan 3 tipe unit kamar yang berbeda, deluxe, executive, dan suite.
Pada awal tahun 2022, Perseroan melebarkan segmen bisnis baru yaitu dengan mendirikan Fu Hotpot & Grill yang berlokasi di kawasan yang sama dengan Hotel Perseroan. Fu Hotpot & Grill mempunyai area yang luas dan dilengkapi dengan fasilisitas lengkap seperti area play ground, area tenis meja, area taman yang tertata rapi dan area parkiran yang mampu menampung sampai dengan 60 kendaraan roda 4 (empat). Fu Hotpot & Grill tersedia juga via online – Gofood.
Pada tanggal 31 Maret 2022, Perseroan telah membangun K8 Xpress Hotel dan diresmikan langsung oleh Bupati Bekasi Bpk. H Ahmad Marzuki dan merupakan hotel pertama di Indonesia yang dibangun di rest area. Saat ini, Perseroan memiliki 1 (satu) K8 Xpress Hotel yang berlokasi di rest area KM 19, ruas tol Jakarta – Cikampek dengan konsep short term stay dan berbasis teknologi.
K8 Xpress Hotel didedikasikan untuk para pengguna jalan tol, yang mana diharapkan Perseroan kedepan pengguna jalan tol dapat mendapatkan tempat beristirahat yang representatif, guna mengurangi risiko kecelakaan karena mengantuk.
K8 Xpress Hotel memberlakukan tarif yang atraktif dan kompetitif dengan maksimal waktu menginap selama 12 jam, juga dilengkapi dengan 12 (dua belas) unit kamar dan 2 (dua) meeting room yang dapat digunakan dan disewa oleh para tamu baik dari pengguna jalan tol maupun corporate.
Alamat
Jl. Surya Raya, Kav. Commercial Area 1 Olympic CBD Sentul, Desa Sentul Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor 16810
Situs Perusahaan Emiten
Jumlah Saham Ditawarkan
250.000.000 saham
% dari Total Saham Dicatatkan
20
Partisipan Admin
MI - VICTORIA SEKURITAS INDONESIA
Penjamin Emisi Efek
MI - VICTORIA SEKURITAS INDONESIA
Closed
Saham Ditawarkan
2.500.000 Lot
Book Building
20 Oct 2022 - 26 Oct 2022
Rp 140 - Rp 160
Penawaran Umum
01 Nov 2022 - 07 Nov 2022
Rp 150
Penjatahan (Selesai)
07 Nov 2022 Batas waktu pemesanan melalui e-IPO sampai dengan Pkl. 00:00 WIB
Distribusi
08 Nov 2022
Tanggal Pencatatan
09 Nov 2022
Waran
5 : 1
Harga exercise
Rp 180