PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk
Kode Emiten
BIKE
Sektor
Energy
Subsektor
Bidang usaha
Perdagangan Besar Sepeda
Ringkasan Perusahaan Emiten
Perseroan didirikan dengan nama PT Sepeda Bersama Indonesia sebagaimana termaktub dalam Akta Pendirian PT Sepeda Bersama Indonesia No. 4 tanggal 13 Oktober 2017 yang dibuat di hadapan Indra Tjahja Rinanto, S.H., Notaris di Jakarta , yang telah mendapatkan pengesahan dari Menkumham berdasarkan Surat Keputusan Menhukham No. AHU-0047538.AH.01.01.TAHUN 2017 tertanggal 24 Oktober 2017 dan telah didaftarkan pada Daftar Perseroan No. AHU-0133458.AH.01.11.TAHUN 2017 tanggal 24 Oktober 2017 serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor 045 Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor 019151 tanggal 4 Juni 2021 yang mengatur mengenai pendirian Perseroan.
Sejak pendirian, Anggaran Dasar Perseroan mengalami beberapa kali perubahan dan dalam rangka pelaksanaan Penawaran Umum Perdana Saham, Perseroan terakhir kali telah melakukan perubahan anggaran dasar berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Para Pemegang Saham Perseroan Terbatas PT Sepeda Bersama Indonesia No. 219 tanggal 29 Oktober 2021, yang dibuat di hadapan Christina Dwi Utami, S.H., M.Hum., M.Kn., Notaris di Kota Administrasi Jakarta Barat, yang telah: (i) memperoleh persetujuan dari Menhukham berdasarkan Surat Keputusan Menhukham No. AHU-0060924.AH.01.02.TAHUN 2021 tanggal 1 November 2021; (ii) telah diberitahukan kepada Menhukham sebagaimana dibuktikan dengan Surat Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan No. AHU-AH.01.03-0467594 tanggal 1 November 2021; dan (iii) telah diberitahukan kepada Menhukham sebagaimana dibuktikan dengan Surat Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan No. AHU-AH.01.03-0467595 tanggal 1 November 2021, serta telah didaftarkan pada Daftar Perseroan No. AHU-0190056.AH.01.11.TAHUN 2021 tanggal 1 November 2021 (Akta No. 219/29 Oktober 2021) . Perubahan-perubahan Anggaran Dasar sebagaimana yang termaktub dalam Akta Akta No. 219/29 Oktober 2021, akan berlaku efektif setelah dilaksanakan penawaran umum saham sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang pasar modal.
Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan bergerak dalam bidang perdagangan besar sepeda dengan merek “Genio”, “United” dan “Avand”, serta bekerjasama dalam bentuk penjualan putus dengan 319 dealer yang berlokasi di Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Maluku dan Papua.
Saat ini, pelanggan akhir bagi Perseroan adalah konsumen atau masyarakat di Indonesia dan disalurkan melalui dealer-dealer pihak ketiga untuk memenuhi permintaan masyarakat terhadap berbagai jenis sepeda. Berikut ini adalah jenis produk yang ditawarkan oleh Perseroan, dari entry level sampai middle – up level.
Perseroan meyakini memiliki kekuatan kompetitif yang akan mendukung Perseroan dalam melaksanakan strateginya dan memberikan keunggulan kompetitif dibandingkan para pesaingnya. Kekuatan kompetitif Perseroan sebagai berikut:
- Merupakan Agen Tunggal Pemegang Merek ”United” dan Pemegang Merk ”Genio”;
- Memiliki jaringan dealer yang luas dan tersebar di hampir semua provinsi di Indonesia; dan
- Memiliki sumber daya manusia yang dapat memiliki pengetahuan luas agar dapat memberikan informasi dan saran dalam konsultasi bersama pelanggan
- Perseroan memiliki variasi tipe produk yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dari entry-level hingga profesional level.
Alamat
Jl. Alam Sutera Boulevard Kav. 12A, Pakulon, Serpong Utara Tangerang Selatan, Banten 15325
Situs Perusahaan Emiten
https://www.sepedabersamaindonesia.co.id
Jumlah Saham Ditawarkan
323.334.000 saham
% dari Total Saham Dicatatkan
25
Partisipan Admin
LG - TRIMEGAH SEKURITAS INDONESIA TBK.
Penjamin Emisi Efek
LG - TRIMEGAH SEKURITAS INDONESIA TBK.
XA - NH KORINDO SEKURITAS INDONESIA
YP - MIRAE ASSET SEKURITAS INDONESIA
Closed
Saham Ditawarkan
3.233.340 Lot
Book Building
15 Feb 2022 - 24 Feb 2022
Rp 160 - Rp 170
Penawaran Umum
14 Mar 2022 - 17 Mar 2022
Rp 170
Penjatahan (Selesai)
17 Mar 2022 Batas waktu pemesanan melalui e-IPO sampai dengan Pkl. 00:00 WIB
Distribusi
18 Mar 2022
Tanggal Pencatatan
21 Mar 2022
Waran
2 : 1
Harga exercise
Rp 492